Daftar Blog Saya

Kamis, 20 September 2018

MENDUNIA SEHARI




Kamis 20 September 2018, SMAN 7 Pekanbaru kembali menampilkan aksi, bakat, dan prestasi yang luar biasa kerennya di Pentas Seni. Seluruh siswa/i antusias menyaksikan berbagai penampilan seperti Dance, Musikalisasi Puisi, Vokal Group, Paduan Suara, Beatbox Battle, Syair, Puisi, dan Teater. Yang lebih membuat siswa senang karna kedatangan media dari RRI dan TVRI untuk memberitakan sekolah SMAN 7 dengan segudang bakat/talenta agar dikenal oleh semua orang. Bangganya siswa/i SMAN 7 mempunyai prestasi yang tidak pernah berhenti terukir karena pentingnya hal tersebut untuk kemajuan siswa masing-masing.
Dalam acara hari ini, memang memakan waktu cukup lama. Namun tidak membuat siswa jenuh dan bosan karna penampilannya yang cukup menghibur. Tidak lupa pula kehadiran Kepala Sekolah SMAN 7 Pekanbaru Ibu Hj. Nurhafni, M.Pd bercerita bahwa sampai saat ini siswa/i mengukir pretasi sebanyak-banyaknya dan medali-medali yang diraih. Dan kepala sekolah menyampaikan juga keinginannya kepada RRI, bahwa kedepannya SMAN 7 tetap bekerjasama dengan RRI sebagai wadah kreatifitas  bagi siswa/i untuk menyalurkan bakat dan kreatifitas terbaik anak-anaknya.




Sebelum penampilan ini ditunjukkan, kerja keras dan latihan murid-murid yang tampil membutuhkan banyak waktu dan menguras tenaga. Tetapi tidak mengurangi rasa semangat dan keberanian yang berapi-api agar saat tampil penampilan pun jadi maksimal. Berbagai penampilan yang menghibur itu tidak hanya ditampilkan semata dan direkam oleh Pihak RRI dan TVRI, tetapi memacu semangat siswa agar lebih berani dan bereksplorasi didepan banyak orang dengan bakat/kemampuannya. Dukungan guru pun tidak berhenti dan selalu mengalir untuk menyemangati muridnya. Setelah penampilan siswa/i selesai, istirahat pun berlangsung dan dilanjutkan dengan kegiatan wajib pramuka sampai selesai. Semoga hari ini membuat SMAN 7 mendunia. 

Writen by: Edwina (X MIA 4)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Harapan Baik untuk Guruku

Harapan baik untuk guruku Tepat 25 November ini hari guru telah lahir di dunia Teruntuk guru hebat yang sedang membaca surat ini...